Search This Blog

Membuat Oscilator Coltpit

Loncat ke form komentar

Tulisan yang berhubungan dengan Membuat Oscilator Coltpit ...

Banyak pertanyaan yang disampaikan langsung ke email saya, tentang bagaimana membuat sebuah pemancar FM. Pada dasarnya, sebuah pemancar adalah serangkaian perangkat (komponen elektronik) yang mampu memancarkan gelombang elektromagnetiK. Berikut adalah pengertian pemancar yang saya sadur dari www.wikipedia.org

A transmitter is an electronic device which, usually with the aid of an antenna, propagates an electromagnetic signal such as radio, television, or other telecommunications. In other applications signals can also be transmitted using an analog 0/4-20 mA current loop signal.

Oke... kita nggak usah terlalu banyak ngomongin teori pemancar. Toh sudah saya bahas disini Mari kita langsung saja pada cara perakitan. Tulisan ini juga saya tujukan kepada sekar yang menanyakan tutorial Pemancar.Seperti kita ketahui, bahwa sebuah pemancar membutuhkan Oscilator untuk membangkitkan gelombang elektromagnetik. Oscilator ini beragam bentuk rangkaiannya. Ada yang sederhana dan ada juga yang komplek dan bahkan Njlimet. Kita fokuskan pada bentuk oscilator yang sederhana saja. Kita contohkan saja Oscilator Coltpit.

Oh iya... mungkin ada yang belum paham Bagian apa saja yang dibutuhkan untuk membangun sebuah pemancar.Pada dasarnya pemancar teridiri dari 4 bagian penting.
1. Oscilator (yang akan kita bahas sekarang)
2. Driver atau rangkaian pengendali
3. Buffer atau rangkaian penyangga
4. Boster atau rangkaian penguat akir

Oscilator Colpit.

Masih ingatkah dengan penjelasan bahwa Jantung sebuah pemancar adalah Exiter? Coba baca cuplikan yang saya ambil dari artikel terdahulu
Jantung dari pemancar siaran FM terletak pada exciter-nya. Fungsi dari exciter adalah untuk membangkitkan dan memodulasikan gelombang pembawa dengan satu atau lebih input (mono, stereo, SCA) sesuai dengan standar FCC. Gelombang pembawa yang telah dimodulasi kemudian diperkuat oleh wideband amplifier ke level yang dibutuhkan oleh tingkat berikutnya

Oscilator ini sangat mudah merakitnya. Hanya terdiri dari bebarapa kapasitor, resistor dan cukup dengan sebuah transistor.Perhatikan gambar dibawah ini.


Keterangan Komponen:
R1 = 100R
R2 = 15K
R3 = 5K6
R4,5 = 470R
C1,5 = 33Pf
C2,3 = 10Pf
C4 = 33Pf
C6 = Elco 10uf/16v
L1 = Kawat email 0,2mm Kokker O 3mm, N 3 (kokker inti ferrite bead diamaeter 5mm dililit kawat email 0,2mm sebanyak 3lilit menyilang)

R2 dan R3 adalah pengendali tegangan basis. Kita ambil disini dengan penguat kelas A yaitu apabila sebuah TR mendapatkan sumber tegangan dari jalur + (positif) dan mendapat bias dari lajur - (negatif) Keuntungan menggunakan penguat kelas A adalah mampu mendapatkan gainb yang besar (nilai penguatan yang besar). Sedangkan kelemahan dari penguat kelas A adalah Harmonik atau frekuensi bayangan (sering disebut deservic) menjadi besar. Solusi untuk menghindari harmonik yang berlebihan adalah dengan mengurang nilai R3 (yang memberikan tegangan -). Jadi perbasar arus negatif ke basis TR1 akan meredam harmonik.

R5 dan C5 adalah driver output frekuensi. Komposisi nilai R dan C di sini praktis hampir baku. Karena dengan mengubah nilai R akan mengubah pula nilai C. Untuk itu, saya sarankan nggak usah mengubah nilai R5 dan C5.

L1 dan C1. Kombinasi LC pada dasarnya adalah inti dari oscilator ini karena LC inilah yang berfungsi membangkitkan sinyal elektromagnetik (yang akan kita dengar lewat radio nantinya). Saran saya jangan merubah nilai LC ini. Untuk membuat L1, anda bisa menggunakan kawat tembaga beremail yang dapat anda beli ditoko2 elektronik, ataupun dapat anda cari pada trafo2 bekas yang sudah rusak. Dalam memilih kawat tembaga ini, saran saya carilah kawat yang paling lentur. Karena elastisitas kawat ini menandakan kadar tembaga didalamnya. Semakin lentur, semakin besar kadar tembanganya.

TR1 adalah transistor type NPN. Anda dapat mengganti jenis TR1 ini dengan kehendak anda. Hanya saja, harap diperhatikan: Untuk menjaga linieritas sinyal yang dikeluarkan, saran saya carilah TR yang memang berfungsi untuk HF.
untuk mencari refferensi atau mau beli yang jadi kunjungi alamat ini:atau kunjungi alamat yang iniTanya jawab dengan pakar kunjungi alamat yang satu ini.Jika menurut anda tulisan ini bermanfaat dan anda berniat mempublikasikan ulang (Untuk tujuan Non Komersi) Silahkan cantumkan outority penulis Sawasanganam.com

Saya yakin anda juga mempunyai pengalaman yang sama dalam hal olah oscilator ini. Silahkan berbagi komentar , sesederhana apapun, Saya tunggu komentar Anda.

2 Respon Pembaca:

kisaranku said...

petromaxx..

kt bu guru, klo fm sinyal nya gak kuat
he,..he itu jg klo ga slh inget

Agen Xamthone Plus Jakarta said...

Postingannya bagus ..

Kembali ke awal Komentar | Kembali ke awal Post

Post a Comment